-->

[Bagian 7] Digitalent Proyek AWS DynamoDB dan Lambda 2019

Digital Talent Scholarship Kominfo menggunakan Thingsboard, AWS DynamoDB, dan AWS Lambda dengan ESP32 dan sensor Soil Moisture untuk penerapan pada proyek.

Digitalent Proyek AWS DynamoDB dan Lambda 2019
Digitalent angkatan 1

Intro


2 minggu terakhir pelatihan, semua kegiatan fokus pada projek yang dikerjakan masing-masing kelompok. Projek yang dikerjakan tidak harus selesai sempurna, setidaknya bisa selesai 30% dari keseluruhan sistem yang direncanakan, karena pengerjaannya dikejar oleh waktu, dan AWS adalah sesuatu yang baru bagi Julian dan teman-teman yang lainnya.

Hari Ketigapuluhsatu (7 Agustus) ~ Sensor Soil Moisture dengan ESP32


Sensor soil moisture adalah sensor yang digunakan untuk mengambil nilai kadar air yang terkandung pada beras. Pada hari ini kelompok Julian mengerjakan projek menggunakan ESP32 dan sensor soil moisture, nilai kadar air akan muncul pada serial monitor dalam bentuk bilangan persen.

Hari Ketigapuluhdua (8 Agustus) ~ Sensor Soil Moisture untuk ESP32 disambungkan ke Thingsboard


Pada hari ini kelompok Julian akan menyambungkan ESP32 ke thingsboard untuk mengirim data sensor soil moistureSource code yang digunakan yaitu pada pelatihan hari ke-30, hanya mengganti bagian DHT11 menjadi sensor soil moisture menggunakan port GPIO34 sebagai port pertukaran data.

Hari Ketigapuluhtiga (9 Agustus) ~ Sensor Soil Moisture dengan Beras dan AWS DynamoDB


Pada hari ini kelompok Julian akan menyambungkan dari ESP32 ke salah satu layanan AWS laitu AWS DynamoDB. Sebelum membuat database di dynamoDB, terlebih dahulu harus membuat roles di layanan AWS IAM. 

Tutorial membuat roles pada layanan AWS IAM yaitu:

  1. buka layanan AWS IAM
  2. klik roles
  3. klik layanan iot, klik next permission
  4. permission policy yang diberikan secara default oleh AWS ada tiga yaitu AWSIoTLogging, AWSIoTRuleActions, dan AWSIoTTHingsRegistration
  5. klik next tags
  6. isi role name, dan role description
  7. klik create role
  8. role telah dibuat, selanjutnya attach policy access dynamodb full access dengan cara klik menu roles
  9. lalu lakukan filter dengan nama role yang telah dibuat tadi
  10. klik role tersebut
  11. klik attach policies
  12. filter policies dengan mencari yang untuk dynamo saja. Pilih lima policies hasil filter dynamo tersebut. check list semuanya
  13. klik attach policy
  14. role siap digunakan

Tutorial menyambungkan AWS MQTT ke AWS dynamodb:

  1. login ke aws console
  2. masuk ke layanan aws iot core
  3. klik menu act
  4. klik create
  5. create a rule, isi nama rule dan deskripsi
  6. isi rule query statement sesuai formatnya dan topik kalian
  7. klik add action
  8. pilih "insert a message into a dynamodb table"
  9. klik configure action
  10. klik create a new resource
  11. laman akan dialhikan ke amazon dynamodb
  12. klik create table
  13. table yang telah dibuat akan muncul sesuai dengan nama table
  14. kembali ke menu aws iot tadi, kemudian refresh page
  15. table yang telah dibuat tadi akan muncul dalam pilihan, pilih table kalian, lalu klik simbol "cycle"
  16. isi partition key, partition key type, partition key value, sort key, sort key type, dan sort key value
  17. dan juga isi message data
  18. jangan lupa pilih role yang telah dibuat di IAM dengan cara klik select
  19. klik add action
  20. setelah membuat rule, selanjunya adalah tes koneksi databse dengan AWS MQTT dengan cara buka iot core, lalu pilih menu test
  21. isi kolom subsription topic dengan nama topik kalian
  22. klik subscribe to topic
  23. publish data dalam format json lalu cek di menu items pada dynamodb
  24. pada menu tersebut akan muncul data yang kalian publish dari MQTT


Hari Ketigapuluhempat (12 Agustus) ~ Sensor Soil Moisture dengan Beras dan AWS DynamoDB


Hari ini masih mencoba melakukan hal yang sama yaitu menyambungkan ESP32 dengan dynamoDB. Jika merasa bosan pada kegiatan hari ini, mari mendengarkan lagu saja.

Hari Ketigapuluhlima (13 Agustus) ~ Sensor Soil Moisture dengan AWS Lambda


Pada hari ini, kelompok Julian akan menyambungkan database ke dynamoDB dengan salah satu layanan AWS yaitu AWS Lambda. Tujuannya untuk menjalankan kode serverless untuk layanan backend. Setelah itu membuat API gateway.

Semangat untuk minggu depan. Minggu terakhir pelatihan. Salam hangat dari Julian untuk kalian!

Happy Living!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel